Pages

Nokia Luncurkan Ponsel Lumia Termurah

detail berita

HELSINKI - Nokia kembali meluncurkansmartphoneberbasis Windows Phone. Kali ini, perusahaan asal Finlandia tersebut meluncurkan Lumia 510 yang harganya paling terjangkau. Sayangnya, Nokia belum membeberkan secara detil berapa harga Lumia 510 ekonomis tersebut.

Dilansir dari Mashable, perangkat genggam dengan layar 4 inci ini memiliki resolusi 480 x 800 piksel dan diperkuat prosesor Qualcomm 800 MHz, RAM 256 MB, dan memori penyimpanan 4GB. Sedangkan untuk kamera, Lumia 510 memiliki kemampuan kamera 5 megapiksel.

Dari sisi perangkat lunak, ponsel ini didukung Windows Phone 7.5 Mango tapi bisa di-update ke versi Windows Phone 7.8. Lumia 510 akan dibanderol USD200 di pasar India, China, Amerika Selatan, dan Asia di November mendatang.

Sementara itu, Nokia berjanji bahwa smartphone Windows Phone terbaru ini akan menjadi Lumia yang memiliki harga terjangkau ketimbang produk terdahulu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar