Pages

Es Teler Pertama di Indonesia

http://coba-liat.blogspot.com/
Es Teler Pertama di Indonesia
Es Teler Pertama di Indonesia - Rasa segar es teler melegenda hingga ke penjuru Nusantara. Tahukah Anda bagaimana kenikmatan es teler pertama di Indonesia?

Es Teler Sari Mulia menyebut minuman segar yang ditawarkannya sebagai es teler pertama di Indonesia. Klaimnya jelas membuat penasaran siapapun yang membacanya di depan tempat makan. Tentu, Samijen Darmowiyono, istri pemilik Es Teler Sari Mulia, punya alasan tersendiri menggunakan klaim tersebut. Sayang, Samijen tak bisa menjelaskan karena tinggal di Solo, Jawa Tengah.

Namun, alasan tersebut ternyata bisa didapatkan dari beberapa bingkai yang ditempelkan di dinding dekat meja kasir. Semua yang terpampang sudah menjelaskan sejarah Es Teler Sari Mulia, dan kita tahu jika es teler ini adalah hasil petuah lewat mimpi.

Menurut kisah yang tertera tersebut, minuman segar ini memang berasal dari Jakarta. Awalnya, sang pemilik hanya pedagang rokok keliling di pertigaan Jalan Semarang-Jalan Cilacap, Menteng, Jakarta Pusat, pada 1967. Suatu malam, Tukiman bermimpi bertemu seorang kakek dalam jelmaan seekor kelinci. Sang kakek kemudian memberikan wejangan, yaitu jika Tukiman ingin hidup enak maka harus menjual yang segar-segar.

Dari mimpi tersebut, Tukiman langsung banting setir berjualan buah-buahan dan es campur. Sewaktu menjajakan makanan inilah Tukiman menemukan seorang pembeli yang agak cerewet. Permintaannya dianggap aneh, yaitu mencampur alpukat, nangka, kelapa muda, susu, sirop, dan es campur. “Sedap dan bisa bikin teler,” ujar pemuda tersebut seperti ditirukan Tukiman.

Dari kisah tersebutlah lahir istilah es teler dan mulai dikenal oleh masyarakat Indonesia. Usaha Tukiman terus berkembang, hingga akhirnya ia memutuskan untuk memindahkan rumah makannya dari Jalan Cilacap ke Pegangsaan Barat dan akhirnya mangkal di Megaria pada 1983.

Es telernya sendiri, menurut kisah di atas, terdiri dari serutan kelapa muda, potongan buah nangka, dan serutan alpukat yang diberi sirup serta susu kental manis. Rasanya manis, dan sedikit gurih! Kematangan alpukat pas sehingga rasa legit es teler mampu menyegarkan tenggorokan, apalagi jika disantap saat jam makan siang.

“Es telernya memang seperti itu (yang tertera pada kisah-red), tidak pernah berubah,” ujar Sutomin, karyawan Es Teler Sari Mulia Asli, ketika ditemui. 


Seporsi es teler ditawarkan dengan harga Rp11 ribu. Terbilang mahal untuk minuman rakyat, namun cukup terpuaskan karena dalam satu gelasnya takaran buah-buahannya cukup banyak. Es teler ini bisa Anda nikmati di Kompleks Bioskop Metropole 21, Megaria, Jakarta Pusat, buka dari pukul 09.00 WIB sampai 21.00 WIB.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar