Aktivitas yang padat selama seharian membuat wajah tampak kusam. Padahal mungkin setelah pulang kerja Anda harus langsung pergi kencan dengan pasangan atau menghadiri suatu acara penting. Untuk menyiasatinya, ada tujuh tips agar wajah lebih bercahaya dan tampak segar. Ini dia caranya.
Membersihkan Wajah Secara Singkat |
Setelah pulang kantor, segera ambil beberapa irisan jeruk atau lemon serta sedikit madu kemudian oleskan pada wajah Anda. Diamkan selama sepuluh menit. Kemudian bilas wajah dengan air hangat agar kulit bebas dari noda.
2. Scrub dengan Bahan Alami
Sebelum pergi menghadiri suatu acara setelah beraktivitas seharian, sebaiknya scrub wajah Anda dengan bahan alami seperti menggunakan almond atau aprikot yang telah dihaluskan. Ini tidak hanya membuat wajah tampak lebih segar tapi juga bisa menghilangkan komedo.
3. Pakai Kunyit dan Tomat
Salah satu cara menghaluskan serta mencerahkan wajah dalam sepuluh menit dengan menggunakan campuran kunyit dan yogurt. Gunakan minimal satu sendok teh yang dioleskan ke seluruh wajah lalu bilas dengan air hangat. Anda juga bisa menggosokkan irisan tomat dan kentang searah jarum jam selama sepuluh menit. Ramuan ini akan membersihkan noda pada wajah sehingga membuatnya tampak cerah alami.
4. Make up Minimalis
Karena merasa wajah tampak kusam, Anda kemudian memoleskan make up tebal supaya kelihatan lebih cerah. Namun hal itu dapat menimbulkan masalah kulit baru untuk wajah seperti jerawat. Cukup memoleskannya kembali sedikit saja sesuai kebutuhan setelah membersihkannya.
5. Pakai Pelembab Ringan Bebas Minyak
Untuk menjaga kelembaban wajah, gunakan pelembab ringan yang tidak mengandung minyak. Hal ini untuk menjaga wajah agar tetap terlihat segar.
6. Merapikan Alis
Setelah melakukan beberapa cara di atas, Anda bisa membuat wajah lebih kelihatan cantik natural dengan merapikan alis. Gunakan eyebrow brush atau sikat alis untuk membuat alis tampak lebih rapi.
7. Merapikan Rambut
Rambut juga penting untuk ditata ulang. Merapikan rambut bisa membingkai wajah secara keseluruhan. Bila wajah sudah bercahaya, sisir dan blow sedikit rambut Anda untuk menyempurnakan penampilan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar