Pages

6 Sikap yang Buat Wanita Lama Menjomblo

http://coba-liat.blogspot.com/
Menjomblo
6 Sikap yang Buat Wanita Lama Menjomblo - Pernahkah Anda berpikir mengapa teman lain lebih mudah dapat pasangan baru ketimbang Anda? Atau Anda sudah terlalu lama sendiri dan tak kunjung dapat pria yang cocok. Mungkin masalahnya ada di diri Anda sendiri. Kenali 6 sikap yang dikutip dari Gal Time berikut ini yang membuat para pria ragu untuk mendekat. Apa saja?

1. Berpikiran Negatif
Jika Anda selalu menganggap semua pria buruk karena hubungan asmara terdahulu, mungkin ini salah satu penyebab Anda lama menjomblo. Pemikiran negatif pada setiap pria baru yang ditemui akan tersampaikan walau tidak dibicarakan secara langsung. Untuk itu, cobalah berpikiran positif agar aura Anda juga tampak menyenangkan. Tebar senyuman kepada pria baru yang Anda temui dan bersikaplah ramah pada tiap orang.

2. Membuang Waktu Percuma
Mungkin saat ini Anda sedang dekat dengan seorang pria namun tidak jelas mau dibawa kemana hubungan ini. Jika statusnya tidak jelas atau dia menggantungi hubungan, itu artinya Anda hanya membuang waktu dengan pria yang tidak ingin berhubungan serius. Padahal banyak pria diluar sana yang lebih pantas untuk Anda dibanding terus berharap pada pria yang tidak tepat.

3. Tidak Percaya Diri
Alasan lain kenapa Anda lama sendiri, mungkin disebabkan karena sikap pemalu dan tidak percaya diri, Dengan sikap seperti itu, sama artinya menutup diri dari peluang orang baru yang ingin masuk dalam hidup Anda. Sebaiknya perluas pergaulan dan perbaiki cara bersosialisasi. Perbanyak teman dan koneksi, sehingga memudahkan Anda menemukan cinta yang baru.

4. Terlalu Pemilih
Tidak ada salahnya menentukan standar dalam pikiran Anda terhadap pria yang mau dijadikan kekasih. Namun ingat, tak ada pria yang diciptakan sempurna yang memenuhi seluruh kriteria yang Anda buat. Jika ia tidak memenuhi beberapa kriteria namun bisa membuat Anda nyaman dengan kehadirannya, tak ada salahnya untuk mulai membuka hati.

5. Terlalu Sibuk Mengejar yang Sulit Didapat
Tak jarang wanita yang terlalu fokus pada pria incarannya sampai membuat mereka menutup hati pada orang terdekat. Padahal, bisa saja teman sendiri yang tak terduga adalah pria baik yang sangat peduli pada Anda dibanding gebetan yang Anda kejar. Memiliki incaran boleh-boleh saja, namun jangan terlalu fokus pada satu orang itu jika ia tidak merespon Anda dengan baik,

6. Terlalu Agresif
Walau sudah lama menjomblo bukan berarti Anda boleh bersikap agresif pada pria incaran. Justru pria lebih suka mengejar wanita yang tampak tenang dan misterius. Jika Anda tipe yang blak-blakan mengutarakan perasaan, dan terus mengejarnya, ia pun akan malas karena tidak menemukan tantangan. Sesekali, Anda bisa melakukan flirting, seperti menyentuhnya saat berbicara atau menghubunginya duluan. Namun ingat, jangan terlalu berlebihan dan jaga tempo pendekatan untuk membuatnya makin penasaran.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar