SYDNEY – Hyundai dengan bangga mempersembahkan varian Veloster Street Concept, di ajang Australian Motor Show 2012, yang digelar di Sydney.
Sebelumnya, Hyundai juga memiliki Veloster Race Concept yang juga ditampilkan di Australian Motor Show tersebut. Keduanya hadir dengan model yang sama, namun dengan konseo yang berbeda.
Hyundai Veloster Street hadir dengan beberapa ubahan yang membuat mobil tampak lebih asik dilihat. Veloster Street Concept dimodifikasi oleh rumah modifikasi lokal asal Australia, Concord Customs.
Concord Customs memberikan sentuhan warna matt grey yang dipadu dengan aksen orange pada bagian bawah, spoiler depan dan juga diffuser belakang. Untuk mempertegas kesan gaul, ditambahkan velg alloy Tenso R V1 berukuran 18-inci dan dibungkus ban 215/40.
Hyundai Veloster Street Concept juga mendapatkan fitur seperti spoiler atas di bagian belakang dengan warna matt black, spoiler depan dengan warna terang, dan knalpot kembar.
Pada interior, jok dan door trim lapis kulit, lampu LED pada kabin, sistem audio dengan subwoofers dan amplifiers yang menghasilkan 8,650 watt. Mesin sebenarnya juga mendapat sentuhan, tapi Concord tidak mejelaskan mengenai performa. Hanya dijelaskan menggunakan filter udara sport, klep Monza dual-port blow off, intercooler alumunium, dan sistem exhaust baru.
Posting Komentar