Home » , » Audi Q3 Jadi Made In China

Audi Q3 Jadi Made In China

detail berita


SHANGHAI – Audi serius merambah pasar China dengan menelurkan varian Q3 yang dirakit secara total langsung di China, dengan menggunakan pabrik baru Foshan.
 
Sebelumnya, Audi Q3 yang bergenre sebagai SUV kecil, masuk ke pasar China dengan status impor dari Eropa. Harga Q3 masih tinggi bila harus terus berstatus barang impor.
 
Audi Q3 akhirnya resmi dirakit secara lokal mengikuti sang kakak Q5, yang sudah lebih dulu dirakit secara lokal sejak 2009, di fasilitas pabrik perakitan Changchun.
 
Dengan berstatus rakitan lokal, maka Q3 akan memiliki harga baru di Negeri Tirai Bambu. Audi Q3 buatan China ini diberi banderol sekitar 35.300 Euro atau sekitar (Rp433,7 jutaan).
 
Audi Q3 yang dibuat di pabrik Foshan ini memiliki mesin yang sama dengan Audi Q5 yakni mesin dengan kapasitas 2,0 liter. Tersedia dalam dua versi power mesin, 170 HP dan 211 HP.
 
Mobil juga tersedia dengan sistem konfigurasi penggerak roda depan sebagai standar. Dengan opsional Quattro penggerak semua roda. Mesin 2,0 liter ini dikawinkan dengan transmisi 8-speed DGS.
 
Selain Audi Q3, pabrik Foshan ini juga akan memulai memproduksi Audi A3 Sedan pada akhir 2013 mendatang, Audi memang berencana menjual 700 ribu mobil di China hingga 2015 mendatang, dengan hasil rakitan dua pabrik Changchun dan Foshan.
 
Dua pabrik ini bekerka sama dengan pabrikan lokal FAW, dimana Audi menginvestasikan dananya sebesar 3 miliar Euro di China. Dana itu dikucurkan bertahap hingga beberapa tahun kedepan.

Audi Q3 Jadi Made In ChinaBy ..Published: 20.00
Rating5.0 ★★★★★© 87833 reviews.

based on Microformats review aggregate




Terimakasih atas kunjungan Anda



Share this article :

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 

Copyright © 2014. coba-liat - All Rights Reserved

Proudly powered by Blogger