Wisata Ekstrem Ngetren di Rusia |
Wisata Ekstrem Ngetren di Rusia - Rusia dikenal dengan iklim dinginnya, perkemahan bekas Perang Dunia II, dan isu mahkluk mitos Yeti yang berkeliaran di daerah bersaljunya. Kini, Rusia dikenal lagi dengan hal baru, yaitu wisata bikini snowboarding.
Di kota resor Sheregesh, Siberia, dimana temperaturnya mencapai -40 derajat Celsius dan hampir selalu bersalju, wisata ski dan snowboarding menjadi pilihan utama wisatawan. Kini, resor yang disebut-sebut dikelilingi salju terbaik di dunia ini punya wisata baru, yaitu bikini snowboarding.
Snowboarding atau selancar salju memang biasa dilakukan di resor-resor musim dingin. Tapi dengan bikini snowboarding, semuanya menjadi lebih ekstrem. Wisata ini menantang turis untuk berani berselancar salju hanya dengan mengenakan bikini di tengah udara yang sangat dingin.
Wisata ini ternyata cukup populer, karena banyak wisatawan perempuan yang ingin berselancar salju sambil berjemur menggelapkan kulit mereka. Tak hanya wanita, para pria pun turut melakukannya dengan snowboarding sambil berpose hot.
Salju di Sheregesh sangat baik, terutama pada November hingga Mei. Meski bersalju, matahari musim semi tetap bersinar hangat di kota resor ini.
Selain wisata snowboarding, Sheregesh juga pernah berjanji akan mengajak wisatawan bertemu Yeti, si manusia salju yang masih diragukan keberadaannya. Sebuah resor di kota ini akan membuat Yeti Park di area resornya, dimana wisatawan bisa berinteraksi dengan Yeti.
Snowboarding Pakai Bikini, Wisata Ekstrem Ngetren di RusiaBy Published: 03.00
Terimakasih atas kunjungan Anda
Terimakasih atas kunjungan Anda
Posting Komentar