Home » , » Makan di Restoran ini Serasa makan dalam Penjara

Makan di Restoran ini Serasa makan dalam Penjara

http://coba-liat.blogspot.com/
Makan di Restoran
Makan di Restoran ini Serasa makan dalam Penjara - Pernahkah anda merasakan makan di penjara? Di penjara Bong Kopitown Anda, akan bisa merasakan nuansanya, tapi justru dengan perasaan bahagia dan betah berlama-lama.

Nuansa suram, bau, kotor, serta makanan ala kadarnya tidak akan Anda temui di restoran bernuansa penjara Hong Kong tahun 1967 ini. Sesuai dengan tagline "The Happiest Prisoner on Earth", Anda dijamin bahagia usai menyantap menu penjara.

"Saya ingin menyajikan tempat makan yang murah, tapi rasa tetap enak dan nuansa yang berbeda. Orang tidak hanya mau makan, tapi juga beli suasana, makanya saya pilih konsep penjara Hong Kong tahun 1967,” kata Bong Chandra, pemilik Bong Kopitown, saat ditemui di kawasan Kelapa Gading, Jakarta, baru-baru ini.

Dari luar jelas terlihat terali besi sebagai pintu masuk. Untuk lebih menegaskan suasana penjara, pelayan Bong Kopitown mengenakan seragam garis-garis hitam putih seperti narapidana.

Di dalam Anda semakin merasakan bagaimana interior penjara yang menyenangkan dibawa ke restoran ini. Dinding dihiasi graviti, wing chun (alat beladiri dari Hong Kong), telepon dinding zaman dahulu, mesin ketik, kamera, roll dough, hingga CD film-film China tempo dulu.

Sementara di sudut restoran yang lain, tepatnya di atas sebuah meja bundar, diletakkan surat kabar Old Town Post. Di dalamnya tertuang kisah fiktif duo Bong dan Kim. Bong, sang koki penjara, berhasil membuat buronan Lee, Ming, dan Ken menyerahkan diri.

Awalnya, Bong, yang tidak tega melihat sahabatnya, Kim, masuk penjara melamar pekerjaan sebagai koki penjara. Kelezatan menu-menu yang disajikan oleh tangan andal Bong pun terdengar hingga ke telinga ketiga buronan tersebut hingga akhirnya menyerahkan diri.

"Ketiga buronan yang mendengar kelezatan menu penjara tersebut lalu menyerahkan diri. Pemerintah akhirnya membukakan restoran penjara Bong Kopitown ini," sahut Vania Zhou, Assistant Director Bong Kopitown.

Kisah tersebut menandai dibukanya restoran penjara pertama di Indonesia ini. Sebenarnya, ‘koran’ berisi kisah fiktif tersebut juga berfungsi sebagai buku menu.

Bong Kopitown menyajikan hidangan China peranakan dan beberapa menu autentik Indonesia dipadu makanan khas Singkawan dan Medan. Nama-nama menunya, seperti Spicy Rendang Noodle dengan 12 level rasa pedas, Menu Buronan, Nasi Penjara, serta beberapa Hot Deals dari Senin-Jumat, seperti menu Ketangkap Basah Berdua dan Galau Nite serta Authentic Crab Noodle dengan menghadirkan resep autentik makanan Pontianak. Untuk minumnya, coba Kopi Tetes, Kopi Ampas, Unripe Mango Iced Shaved, Green Healthy Juice, serta Shaved Yoghurt yang segar.

Penasaran mencicipi makanan di penjara? Silakan serahkan diri Anda ke Bong Kopitown di Jalan Raya Boulevard blok PD1/5-6, Kelapa Gading, Jakarta. Restoran ini buka dari pukul 06.00 sampai 24.00 WIB dengan kisaran harga Rp6.000-Rp35 ribu.

Makan di Restoran ini Serasa makan dalam PenjaraBy ..Published: 01.00
Rating5.0 ★★★★★© 87833 reviews.

based on Microformats review aggregate




Terimakasih atas kunjungan Anda



Share this article :

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 

Copyright © 2014. coba-liat - All Rights Reserved

Proudly powered by Blogger